\

Abstraksi : Sehat Dan Lezat Menu Untuk Penderita Diabetes Mellitus

Abstrak Informatif

Kadar gula (glukosa) dalam darah dikendalikan oleh hormon insulin yang diproduksi pankreas. Namun, pada penderita diabetes, pankreas tidak mampu memproduksi insulin sesuai kebutuhan tubuh. Tanpa insulin, sel-sel tubuh tidak dapat menyerap dan mengolah glukosa menjadi energi. Glukosa yang tidak diserap sel tubuh dengan baik akan menumpuk dalam darah. Kondisi

tersebut dapat menimbulkan berbagai gangguan pada organ tubuh. Jika tidak terkontrol dengan baik, diabetes dapat menimbulkan komplikasi yang berisiko mengancam nyawa penderitanya. Khusus pada wanita, ibu hamil yang menderita diabetes gestasional dapat lebih mudah mengalami diabetes tipe 2. Selain itu, wanita yang memiliki riwayat penyakit polycystic ovarian syndrome (PCOS) juga lebih mudah mengalami diabetes tipe 2. Sementara itu, ada juga beberapa orang yang mengalami prediabetes, yaitu kondisi ketika glukosa dalam darah berada di atas rentang normal tetapi tidak cukup tinggi untuk didiagnosis sebagai diabetes. Meski demikian, seorang penderita prediabetes juga dapat menderita diabetes tipe 2 jika tidak ditangani dengan baik.


No Induk : 1457791   No Panggil : 616.462 KHU s      Pengarang : Khusnul Khotimah        Tempat Terbit : Yogyakarta       Penerbit : Andi       Tahun Terbit : 2014    Jumlah Halaman : 198 hlm    Tinggi Buku : 21 cm     ISBN : 978-979-29-4439-6    Sumber : Koleksi Perpustakaan Umum Daerah Kota Tangerang

BERITA LAINNYA

05 Mar 2024 13:00

LITERASI MASYARAKAT

05 Mar 2024 13:00

STORY TELLING NET (Guru…