Kelanjutan Kelas Fotografi di Hari Kedua dan Ketiga di Perpusda Cikokol, Peserta Antusias Belajar Teknik dari Coach Denny
Kelanjutan Kelas Fotografi di Hari Kedua dan Ketiga di Perpusda Cikokol, Peserta Antusias Belajar Teknik dari Coach Denny
Tangerang, 13 Maret 2025 – Kelanjutan Kelas fotografi yang diselenggarakan di Perpustakaan Daerah (Perpusda) Cikokol, Kota Tangerang, memasuki hari kedua dan ketiga dengan antusiasme tinggi dari para peserta. Mereka dengan tekun menyimak dan mengikuti berbagai teknik fotografi yang diajarkan oleh Coach Denny, seorang fotografer profesional yang berbagi ilmu serta pengalamannya dalam dunia fotografi.
Pada sesi lanjutan ini, peserta diberikan pemahaman lebih mendalam mengenai teknik pencahayaan, komposisi, serta pengolahan gambar agar menghasilkan foto yang lebih estetis dan profesional. Tidak hanya teori, mereka juga diajak untuk mempraktikkan langsung teknik yang telah dipelajari, baik di dalam ruangan maupun di area luar perpustakaan untuk mendapatkan pengalaman yang lebih nyata.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Tangerang, Bapak Drs. Engkos Zarkasyi A, M.Si, menyampaikan apresiasi terhadap semangat belajar para peserta. “Kami berharap kelas fotografi ini tidak hanya menjadi wadah belajar, tetapi juga menjadi motivasi bagi peserta untuk terus mengasah keterampilan mereka dan bahkan menjadikannya sebagai peluang di dunia kreatif,” ujarnya.
Dengan berlangsungnya kelas fotografi ini, diharapkan masyarakat, terutama generasi muda, dapat lebih mengenal dunia fotografi dan memanfaatkannya secara maksimal, baik untuk dokumentasi pribadi, media sosial, hingga peluang profesional di bidang kreatif.