\

Perpustakaan Keliling dan Dunia Literasi Anak Bawa Keceriaan ke SD YADIKA 3

Perpustakaan Keliling dan Dunia Literasi Anak Bawa Keceriaan ke SD YADIKA 3

Kota Tangerang, 10 Juni 2025 — Semangat literasi kembali menyapa siswa-siswi SD YADIKA 3 melalui kegiatan Dunia Literasi Anak yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Kota Tangerang. Kegiatan yang menghadirkan Perpustakaan Keliling ini sukses membawa keceriaan dan pengalaman edukatif yang tak terlupakan bagi para peserta.

Sejak pagi, siswa-siswi SD YADIKA 3 menunjukkan antusiasme luar biasa. Kegiatan diawali dengan games seru yang mencairkan suasana, disusul dengan sesi story telling yang mengajak anak-anak menyelami dunia imajinasi dan pesan moral. Suasana semakin meriah dengan kehadiran Badut Syariah, Badut Mico, dan Badut Mantri yang menyuguhkan hiburan dan pertunjukan sulap yang menghibur dan edukatif.

Kepala Sekolah SD YADIKA 3 dalam sambutannya menyambut hangat program ini dan menyampaikan apresiasi kepada DPAD Kota Tangerang atas perhatian dan dukungannya terhadap pengembangan literasi di lingkungan sekolah.

Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Tangerang, Drs. Engkos Zarkasyi, A., M.Si, yang menyampaikan pentingnya membangun budaya membaca sejak usia dini.

“Melalui program Dunia Literasi Anak, kami ingin mengenalkan literasi dengan cara yang menyenangkan. Buku bukan hanya untuk dibaca, tapi juga untuk dijadikan teman tumbuh anak-anak kita,” ujar beliau.

Setelah itu, siswa-siswi diajak untuk membaca buku bersama dengan koleksi yang telah disiapkan di mobil perpustakaan keliling, serta menikmati sesi membaca nyaring yang dipandu oleh Duta Baca Kota Tangerang. Anak-anak tampak menikmati setiap halaman buku yang mereka baca, seolah membuka jendela baru ke dunia pengetahuan.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa literasi dapat dikemas dengan cara menyenangkan dan menginspirasi, serta mendekatkan anak-anak pada buku dan kebiasaan membaca sebagai bagian dari gaya hidup mereka.

BERITA LAINNYA

12 Jun 2025 14:32

LITERASI MASYARAKAT

12 Jun 2025 14:32

STORY TELLING NET (Guru…